Info Terbaru
LAZ Assyifa Peduli dan Badan Wakaf Assyifa Apresiasi 196 Santri Terbaik dalam Momen Wisuda Assyifa Boarding School Tahun 2025

LAZ Assyifa Peduli dan Badan Wakaf Assyifa Apresiasi 196 Santri Terbaik dalam Momen Wisuda Assyifa Boarding School Tahun 2025

Sebagai bentuk apresiasi atas perjuangan dan capaian para santri selama menempuh pendidikan, LAZ Assyifa Peduli bersama Badan Wakaf Assyifa memberikan penghargaan kepada santri-santri terbaik dalam berbagai kategori, pada momen wisuda akhir tahun pelajaran di seluruh jenjang SMPIT/ SMAIT, dan MTS/ MA As-Syifa Boarding School Subang.

Penghargaan ini diberikan kepada para santri yang menunjukkan keteladanan, konsistensi, dan perkembangan terbaik selama masa belajar di kampus As-Syifa. Kategori yang diberikan meliputi peraih rata-rata nilai ijazah tertinggi, perkembangan tahfizh dan asrama terbaik, siswa teladan, dai role model, kelompok murid berprestasi olahraga, serta kategori-kategori lainnya yang mencerminkan prestasi baik akademik maupun non-akademik.

Total ada 196 santri dari seluruh satuan pendidikan As-Syifa yang menerima reward tersebut, sebagai bagian dari rangkaian acara wisuda yang berlangsung khidmat dan membahagiakan.

Kepala Program LAZ Assyifa Peduli, Ikhsan Nuryamin, S.Kom, menjelaskan bahwa program ini merupakan bagian dari komitmen LAZ dan Badan Wakaf Assyifa dalam mendukung dunia pendidikan dan membentuk karakter unggul generasi muda.

“Apresiasi ini tidak hanya menjadi motivasi bagi para penerima, tetapi juga menjadi penyemangat bagi seluruh santri bahwa setiap kebaikan dan usaha mereka diperhatikan dan diapresiasi. Kami berharap ke depan akan semakin banyak generasi yang tumbuh dalam semangat belajar dan berbagi,” ungkap Ikhsan.

Melalui sinergi wakaf dan zakat, Assyifa Peduli terus berikhtiar menebar manfaat, khususnya dalam dunia pendidikan sebagai pondasi kebangkitan umat. Semoga seluruh penerima penghargaan ini dapat menjadi teladan bagi teman-temannya dan terus tumbuh menjadi pribadi yang bermanfaat bagi masyarakat luas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *